Langsung ke konten utama

ME AND MY PET (Kisah-Kisah Unik dengan Hewan Peliharaan)

Sekitar bulan November saya membaca informasi event menulis yang diadakan Penerbit DIVA Press di media sosial.

Dalam event itu ada beberapa kategori yang dilombakan.
1. Me and My Teacher
2. Me and My Patient
3. Me and My Holy City
4. Me and My Child at First Day School
5. Me and My Pet

Saya bukan guru, bukan dokter, belum pernah mengunjungi kota-kota suci di dunia, juga belum menjadi orangtua. Otomatis hanya satu peluang yang terbuka untuk saya, "Me and My Pet".
Saya berusaha mengingat-ingat pengalaman saya memelihara hewan, lalu menuangkannya dalam cerita dengan jumlah halaman yang sangat terbatas. Selesai menulis, saya merasa tidak puas karena beranggapan tulisan tersebut terlalu sederhana. Tapi apa boleh buat? Yang diminta adalah menuliskan kisah nyata, dan kisah nyata yang saya alami bersama hewan peliharaan memang biasa-biasa saja. Cepat-cepat saya kirimkan naskah asal-asalan itu tanpa berani berharap banyak.

Hari-hari akhir bulan Januari, penerbit memposting daftar naskah terpilih untuk kategori "Me and My Teacher". Saya lalu menanyakan kategori "Me and My Pet" yang ternyata pengumumannya sudah lebih dulu keluar. Saya buka link yang diberikan penerbit dan... Alhamdulillah, nama dan judul naskah saya ada di dalam daftar. Betapa senangnya saya.

Penantian hadiah diwarnai kekhawatiran karena nomor hp yang saya cantumkan pada naskah hangus beberapa hari sebelumnya. Saya bahkan sampai menelepon pihak penerbit, menanyakan apakah hadiah sudah dikirim atau belum. Jika belum, saya kan bisa memberi tahu nomor hp yang baru--agar pak pos/kurir mudah menemukan alamat saya. Tapi ternyata sudah dikirim. Hari itu hari Jumat, saya sudah pasrah apabila paket hadiah itu hilang (tidak sampai).

Saya menelepon seorang teman untuk mengalihkan perhatian. Belum lama kami bicara, pintu rumah diketuk. Ketika saya membukanya, seorang bapak berseragam oranye telah berdiri membawa bingkisan warna cokelat. Oh... alangkah leganya saya!
Selain hadiah event yang berupa paket buku dan kaus, ada juga satu eksemplar buku bukti terbit "Me and My Pet".

Di dalam "Me and My Pet" terdapat kisah-kisah mengharukan, menyedihkan, membahagiakan, dan lucu para peserta dengan hewan peliharaannya. Termasuk kisah saya.
Apa hewan peliharaan saya?
Ingin tahu?
Langsung saja ke toko buku terdekat dan dapatkan "Me and My Pet".

Buku ini akan membuat siapa pun yang membacanya akan lebih menghargai dan menyayangi hewan peliharaannya. Bagi yang belum memiliki hewan peliharaan, pasti jadi ingin memelihara hewan juga. Kita juga bisa belajar dari kisah-kisah dalam buku ini. Bagaimana memelihara kucing, kelinci, hamster, burung, anjing, dan lain-lain.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

LAUT BIRU KLARA, Memandang Kekurangan Sebagai Suatu Kelebihan

Judul: Laut Biru Klara Penulis: Auni Fa Penerbit: METAMIND (Tiga Serangkai) Tebal: 330 halaman Cetakan: Pertama, Februari 2019 ISBN: 978-602-9251-77-7 Laut Biru Klara adalah novel karya Auni Fa kedua yang saya baca. Menceritakan tentang gadis kecil penderita autis bernama Klara yang tinggal di Kampung Pesisir miskin. Meski demikian, Klara memiliki kemampuan berenang luar biasa mengungguli kedua sahabatnya yang normal, Sea dan Gegar. Sea, anak perempuan nelayan yang digadang-gadang sebagai penerus keluarga, sebanarnya sangat benci dengan bau amis ikan. Bersama teman laki-lakinya, Gegar, Sea menjadi pengawal pribadi Klara. Menemani Klara bermain, mengantarnya pergi ke karang besar dan hutan. Sea dan Gegar juga selalu membela Klara jika anak itu dimarahi, dipukuli, atau dikurung di dalam rumah oleh Paman Bai--ayah Klara yang galak. Dalam suatu peristiwa, Gegar tewas tenggelam terseret ombak. Kepergian gegar membuat Klara dan Sea berduka. Namun untunglah tak b

Quote Menulis

Kita semua pasti pernah diserang rasa malas saat menulis. Lalu bagaimana caranya mengembalikan semangat menulis? Daripada mengeluh di facebook atau mengganggu teman, lebih baik kita membaca quote atau kutipan indah para tokoh terkenal yang berhubungan dengan dunia tulis menulis. Setelah membaca kata-kata emas mereka, mungkin saja semangat menulismu langsung melonjak drastis. Simak, yuk! 1. Aku akan menjadi seorang penulis walau harus mati! (Alex Haley) 2. Semua orang akan mati kecuali karyanya, maka tulislah sesuatu yang akan membahagiakan dirimu di akhirat kelak. (Ali bin Abi Thalib) 3. Ikatlah ilmu dengan menulis. (Ali Bin Abi Thalib) 4. Semakin banyak orang membaca buku karya Anda,semakin besar pengaruh yang Anda berikan dalam suatu masyarakat. Mungkin karena energi yang tersimpan dalam buku inilah, sebuah buku sering ditakuti. (Bambang Trimansyah) 5. Penulis tidak perna

Lorosae My Love - Mengejar Cinta ke Bumi Timor Leste

Judul: Lorosa'e: My Love Penulis: Riskaninda Maharani Penerbit: Araska Publisher Tebal: 252 halaman Cetakan: Pertama, November, 2017 ISBN: 978-602-300-432-4 Lorosa'e: My Love adalah sebuah novel cinta dewasa yang mengambil setting di Timor Leste dan Malang. Cukup menarik karena Timor Leste termasuk jarang diangkat ke dalam novel. Inilah yang membuat Lorosa'e: My Love berbeda dari novel-novel kebanyakan. Mengisahkan tentang Dee, gadis petualang cinta dari Indonesia yang jatuh hati pada pemuda Timor Timur bernama Zil. Gejolak perasaan yang begitu menggelora dan sulit dikendalikan membuat Dee terseret pesona pria itu, membawanya serta ke Timor Leste. Berharap kebahagiaan akan merengkuhnya dengan diakui sebagai anggota keluarga Zil secara adat. Namun baru beberapa hitungan hari, Dee melihat perangai Zil berubah menjadi kasar. Memukul, menendang, dan berbagai siksaan fisik sering kali dilayangkan ke tubuh Dee dengan ringan--hingga berdarah-darah. Hanya kar